Jamur tiram sate

Resep jamur tiram

Dimasak apa ya?

Biar tidak bosan


 BAHAN:

1. 200 gr jamur tiram
2. Kecap manis secukupnya
3. Cabai rawit
4. Tomat
5. Kol







BUMBU KACANG:
1. 100 gr kacang tanah
2. 3 butir kemiri
3. 3 buah cabai merah
4. gula merah dan garam secukupnya
5. 1/2 sendok teh terasi
6. 2 siung bawang merah
7. 1 siung bawang putih




CARA MEMBUAT:
1. Jamur tiram segar direbus, untuk mengurangi kadar airnya, kemudian ditusuk dengan tusukan sate, taruh di atas piring.
2. Kacang tanah disangrai lalu ditumbuk halus.
3. Tumbuk halus cabai, terasi, garam, gula, bawang dan kemiri halus, tumis dengan sedikit minyak kelapa, tuangi sedikit air, masukkan kacang, aduk sampai kental lalu angkat.
4. Celupkan sate jamur di atas kecap manis, lalu dipanggang sampai matang.
5. Sajikan panas-panas, siram dengan bumbu kacang, tambahkan kecap dan irisan cabe rawit diatasnya.
6. Letakkan irisan kol dan tomat di pinggir piring.